5 MANFAAT HAND CREAM DALAM PERAWATAN KULIT TANGAN

Menjaga kesehatan kulit memang diperlukan agar kulit Anda tetap sehat dan bercahaya. Tidak hanya kulit wajah yang harus rutin Anda rawat, tapi kulit tangan pun harus rajin Anda rawat. Pasalnya, kulit telapak tangan lebih tipis serta lebih sering terkena paparan kimia dan air.

Selanjutnya, tahukah Anda bahwa kulit telapak tangan adalah salah satu bagian kulit yang cepat mengalami penuaan dini? Oleh karena itu, Anda harus rutin merawat kulit tangan agar tetap dalam kondisi yang sehat dan bercahaya. Ada beberapa pilihan skincare untuk merawat kulit tangan mulai dari lotion hingga hand cream. Ternyata, hand cream memiliki banyak manfaat untuk kecantikan dan kesehatan kulit tangan Anda, lho. Beberapa manfaat hand cream untuk kulit tangan Anda, seperti:

 

MELEMBAPKAN AREA KULIT TANGAN

Manfaat hand cream yang utama adalah melembapkan area kulit tangan Anda, karena area kulit tangan cenderung lebih tipis jika dibandingkan dengan kulit pada area yang lain. Terlebih, kulit tangan Anda memiliki saluran minyak yang lebih kecil yang menyebabkan kulit tangan lebih mudah kering.


Oleh karena itu, perawatan pada kulit tangan harus dilakukan secara rutin. Penggunaan hand cream secara rutin akan melembapkan kulit Anda. Terlebih, hand cream memiliki kandungan yang baik untuk menutrisi dan mencerahkan kulit tangan Anda.

Manfaat hand cream yang utama adalah melembapkan area kulit tangan Anda, karena area kulit tangan cenderung lebih tipis jika dibandingkan dengan kulit pada area yang lain. Terlebih, kulit tangan Anda memiliki saluran minyak yang lebih kecil yang menyebabkan kulit tangan lebih mudah kering.


Oleh karena itu, perawatan pada kulit tangan harus dilakukan secara rutin. Penggunaan hand cream secara rutin akan melembapkan kulit Anda. Terlebih, hand cream memiliki kandungan yang baik untuk menutrisi dan mencerahkan kulit tangan Anda.



MELINDUNGI KULIT TANGAN DARI SINAR UV


Manfaat hand cream yang kedua adalah dapat melindungi kulit tangan Anda dari paparan sinar ultraviolet. Paparan sinar UV secara terus menerus tentu akan membahayakan kesehatan kulit tangan Anda. Jika kulit tangan anda terpapar sinar UV secara terus menerus, kulit tangan Anda berpotensi menjadi gelap, mengalami sunburn, ataupun penuaan dini hingga kanker kulit.


Oleh karena itu, ada baiknya Anda merawat kulit tangan secara teratur dengan mengoleskan hand cream secara rutin.



REGENERASI SEL-SEL KULIT


Salah satu manfaat menggunakan hand cream adalah dapat memperbarui sel-sel kulit tangan. Kandungan vitamin C dan beberapa kandungan lain yang terdapat pada hand cream dapat membantu meregenerasi sel-sel kulit mati yang terdapat di tangan Anda. Selain kulit menjadi sehat, kandungan vitamin C juga akan mencerahkan area pada kulit tangan Anda. Selain itu, sel-sel baru pada kulit tangan juga akan membuat tangan lebih lembut, lembap, dan segar.



MERAWAT KULIT


Manfaat hand cream yang tidak kalah penting untuk dibahas adalah dapat merawat kulit tangan Anda. Selain melembapkan, meregenerasi sel-sel kulit mati, serta melindungi dari sinar UV, hand cream juga memiliki peran lain, yaitu untuk merawat kulit tangan Anda. Kulit tangan adalah bagian kulit yang paling sering terpapar dengan air dan cairan kimia.


Hand cream dapat melindungi lapisan kulit dari paparan cairan-cairan tersebut. Kandungan vitamin E pada hand cream terbukti ampuh untuk memudarkan bekas luka dan mengatasi peradangan pada kulit tangan.


Nah, itulah 4 manfaat hand cream dalam perawatan kulit tangan Anda. Salah satu produk yang memiliki bahan dasar alami adalah produk Hand Cream dari The Body Shop®. Terdapat berbagai varian Hand Cream dari The Body Shop® yang cocok untuk jenis kulit Anda dan dengan berbagai pilihan aroma.


Cara menghaluskan telapak tangan paling praktis adalah dengan menggunakan Almond Milk & Honey Calming & Protecting Hand Cream karena sudah diperkaya dengan Community Trade honey dan organic almond milk yang berfungsi untuk membantu membuat kulit tangan Anda terasa lembut dan halus.

The Body Shop Di Genggamanmu, Unduh Sekarang!
Download The Body Shop Apps
Download The Body Shop Apps
Download The Body Shop for iOS
Download The Body Shop for Android

© 2025 THE BODY SHOP INTERNATIONAL LIMITED ® A REGISTERED TRADEMARK OF THE BODY SHOP INTERNATIONAL LIMITED ™A TRADEMARK OF THE BODY SHOP INTERNATIONAL LIMITED ALL RIGHTSA THE BODY SHOP FRANCHISE OWNED AND OPERATED UNDER LICENSE BY PT. MONICA HIJAU LESTARI